Kamis, 29 Juli 2010

Sumiah Siti Romlah



Halo sahabatku, masih ingat dengan rekan kita yang satu ini? ya, dialah Rekanita Sumiah SR. Yang kemarin telah terbit di blog yang sama. Tetapi disini kita akan sedikit lebih jelas melihat dia, sebab selama ini dia selalu menghilang, entah karena aktifitasnya atau kah karena Do'inya hee.. janagna marah bos Miah.

Mbak miah masih ingat dengan foto ini ya? dimana coba tebak. Salam dari Sodaramu yang tercinta, Noor Dina Dita Salwa. Eh Kapan undangan sampai ke gubug kami, jangan lama-lama ya. Eh Kapan fungsional akan turun? Pasti jawab mbak miah : " di tunggu saja, semua akan keluar dengan waktu yang tepat" he... Makasih to sahabatku yang satu ini, jangan pernah menyerah. Pesan kami, badan itu jagan di gendutkan lagi ya heee.

Ketua IRMABAMA Pasuruhan LOR



MAsih ingat dengan ketua Ikatan Remaja MAsjid Baitul Makmur Psuruhan Lor periode 2005-2008? Ya, dialah Seorang yang sederhana, penuh semangat dan motivasi untuk dirinya dan para sahabatnya :-) (jangan ada yang prots ya he..he..)

Dialah Ta'in Salwa Dita Suwandi, lahir di Kudus, besar di tanah jawa (di Kudus juga he..) Banyak kegiatan yang tercetus saat dia memimpin, semoga program yang baik dapat di teruskan oleh para penerusnya. Jangan pernah mundur untuk penerus IRMABAMA Pasuruhan Lor.

IPNU-IPPNU Pasuruhan Lor Memiliki Blog Lho



Salam perjuangan, selamat belajar, berjuang, bertaqwa. salut untuk para pejuang ini, setelah lama menemani sekarang sudah selangkah lebih maju, dengan dibuatnya sebuah blog untuk para pejuang IPNU-IPPNU di PAsuruhan Lor Khususnya. Selamat.

Disisi dengan konten yang baik ya, jangan mengecewakan "Pembina"mu he...he...
Salam to Sang ketua IPNU-IPPNU, Agus dan Verra, jangan pernah berhenti.

Ingat, kita diciptakan tidak untuk berhasil tetapi untuk selalau mencoba. Sebab dengan selalu mencoba kita akan mendapatkan keberhasilan. Ok, bos...

KH. Ma'ruf Irsyad Kudus


Telah meninggalkan kita semua ulama' yang kita selalu jagakan, kita butuhkan fatwa dan mauidhohnya, sekarang telah meninggal kan kita semua.

SEmoga semua amal beliau di terima disisNYA, dan segala khilaf di ampuni oleh Allah SWT. Serta yang di tinggalkan selalu mendapat kekuatan dari sang Pencipta.

Selamat jalan Kyai ku, Ulama'ku, Panutanku, Guruku, dan satu lagi beliau adalah Pak Dhe ku. Pak Dhe baru dari silsilah Salwaku.

Salwaku Tetaplah Di Hati




Pernahkah kalian bahagia dengan hidup ini? bahagialah dengan yang ada sampai saat ini, dengan apa yang kita miliki. Jangan pernah berputus asa. Marah lebih baik dari pada kita berputus asa.

Ini lah sesuatu yang hamba miliki, yang sealulu membahagiakanku.

Pengurus NU Pasuruhan Lor



NU Pasuruhan Lor telaha berbenah, baik dalam diri organissi maupun konsen perjuangannya. Kepada Banom di bawahnya yang berada di ANSOR, IPNU, IPPNU, MUSLIMAT NU, semoga selalu kompak, dan ini adalah harapan dari para pengurus NU pasuruhan Lor, Siapkan amunisimu untuk melawan musuh yang nyata maupun kurang nyata.

Kepada Ketua terpilih Bp. Khomsun Abdul Hamid, selamat, semoga kekuatan dari Allah SWT senantiasa menemani perjuangan para pejuang NU.

Pejuang IPNU-IPPNU Pasuruhan Lor Jati Kudus






Siapa yang belum tahu para pejuang IPNU-IPPNU Pasuruhan Lor? jangan bersedih, saat nya disinilah kalian kan mendapatkan wajah-wajah mereka. Dari ketua samapai yang ngantar undangan, eh yang SMS bila ada acara. Jangan pernah lupakan mereka, sebab perjuangannya tidak mengenal lelah, tetapi hanya mengenal "uang" n "makan" he... only kidding Gus, jangan marah. Tetap semangat walau uang dan makan jauh dari perjuangan, OK

Selasa, 27 Juli 2010

Pengamalan Tasawuf Ala Habib Luthfi


tain Salwa, dari habib.net.


Berikut ini petikan wawancara crew Habibluthfiyahya.net dengan Al Habib Luthfi bin Yahya. Dalam wawancara kali ini Al Habib menjelaskan bagaimana tasuf dapat di aplikasikan dalam kehidupan sehari-hari.

Apa pandangan-pandangan Al-Habib tentang tasawuf?

Tasawuf adalah pembersih hati. Dan tasawuf itu ada tingkatan-tingkatannya. Yang terpenting, bagaimana kita bisa mengatur diri kita sendiri. Semisal memakai baju dengan tangan kanan dahulu, lalu melepaskannya dengan tangan kiri.

Bagaimana kita masuk masjid dengan kaki kanan dahulu. Dan bagaimana membiasakan masuk kamar mandi dengan kaki kiri dulu dan keluar dengan kaki kanan. Artinya bagaimana kita mengikuti sunah-sunah Nabi. Itu sudah merupakan bagian dari tasawuf.

Bukankah hal semacam itu sudah diajarkan orang tua kita sejak kecil?
Para orang tua kita dulu sebenarnya sudah mengeterapkan tasawuf. Hanya saja hal itu tak dikatakannya dengan memakai istilah tasawuf. Mereka terbiasa mengikuti tuntunan Rasulullah. Seperti ketika mereka menerima pemberian dengan tangan kanan, berpakaian dengan memakai tangan kanan dahulu. Mereka memang tak mengatakan, bahwa itu merupakan tuntunan Nabi SAW.

Tapi mereka mengajarkan untuk langsung diterapkannya. Kini kita tahu kalau yang diajarkannya itu adalah merupakan tuntunan Nabi. Itu adalah tasawuf. Sebab tasawuf itu tak pernah terlepas dari nilai-nilai akhlaqul karimah. Sumber tasawuf itu adalah adab. Bagaimana adab kita terhadap kedua orang tua, bagaimana adab pergaulan kita dengan teman sebaya, bagaimana adab kita dengan adik-adik atau anak-anak kita. Bagaimana adab kita terhadap lingkungan kita.

Termasuk ucapan kita dalam mendidik orang-orang yang ada di bawah kita. Kepada anak-anak kita yang aqil baligh, kita harus bener-bener menjaganya agar jangan sampai mengeluarkan ucapan yang kurang tepat kepada mereka. Sebab ucapan itu yang diterima dan akan hidup di jawa anak-anak kita.

Bagaimana sikap kita berada di tengah-tengah lingkungan masyarakat yang sudah carut maut?
Mampukah ketika kita berhadapan dengan lingkungan yang demikian itu? Ketika kita asik-asiknya bergurau, maka berhentilah sejenak. Kita koreksi apakah ada sesuatu yang kurang pantas? Agar hal yang demikian itu tak dicontoh atau ditiru oleh anak-anak kita. Itu sudah merupakan tasawuf. Jadi dalam rangka pembersihan hati, bisa dimulai dari hal-hal kecil semacam itu.

Lalu kita tingkatkan dengan tutur sikap kita terhadap orang tua. Ketika kita makan bersama orang tua. Janganlah kita menyantap lebih dahulu sebelum bapak-ibu kita memulai dulu. Janganlah kita mencuci tangan dahulu sebelum kedua orang tua kita mencuci tangannya. Makanlah dengan memakai tangan kanan. Dan jangan sampai tangan kiri turut campur kecuali itu dalam kondisi darurat. Sebab Rasulullah tak pernah makan dengan kedua tangannya sekaligus. Ini sudah tasawuf.


Apa yang sebenarnya menarik dari Al-Habib, sehingga begitu getol menekuni dunia tasawuf?
Yang menarik, karena tasawuf itu mengajarkan pembersihan hati. Saya ingin mempunyai hati yang sangat bersih. Jadi tak sekedar bersih tidak sombong karena ilmunya, tidak sombong karna setatusnya, tidak sombong karena ini dan itu. Namun hati ini betul-betul mulus, selalu melihat kepada kebesaran Allah SWT yang diberikan kepada kita. Itu karena fadhalnya Allah SWT.

Sehingga kita tidak lagi mempunyai prasangka-prasangka yang buruk, apalagi berpikiran jelek dalam pola pikir dan lebih-lebih lagi di hati. Sebab tasawuf itu tazkiyatul qulub, yakni untuk membersihkan hati. Jika hati kita ini bersih, maka hal-hal yang selalu menghalangi-halangi hubungan kita kepada Allah itu akan sirna dengan sendirinya. Sehingga kita senantiasa mengingat Allah.

Ibarat besi, hati kita itu sebenarnya putih bersih. Hanya karena karatan yang bertumpuk-tumpuk lantaran tak pernah kita bersihkan, sehingga cahaya hati itu tertutup oleh tebalnya karat tadi. Na’udzubillah kalau sampai hati kita seperti itu.

Lantas dari mana kita mesti memulai untuk pembersihan hati tersebut?
Ikutlah dahulu ajaran fiqih yang tertera dalam kitab-kitab fiqh. Seperti arkanus shalat (rukun-syarat sholat), lalu adabut shalat, adabut thaharah dan seterusnya. Marilah itu semua kita pelajari dan kita laksanakan dengan sebaik-baiknya. Ketika kita diundang untuk menghadiri acara walimah di sebuah gedung misalnya, maka kenakanlah pakaian yang bagus-bagus.

Sebab itu demi menghormat dan untuk menyaksikan kehalalan kedua mempelai di pelaminan. Untuk menghormati acara tersebut, kita menggunakan pakaian yang rapi. Sebab pada hakikatnya, kita telah menghormati Allah SWT yang telah menghalalkan hal tersebut.

Kita juga menghormati yang telah mengundang kita, serta menghormati sesama kita dalam gedung atau dalam jamuan tersebut. Kalau kita bisa menyaksikan aqdun nikah (akad nikah) secara demikian, mengapa kalau kita menghadap langsung kepada Allah SWT, tidak pernah melakukan penghormatan yang demikian itu?


A-Habib dikenal sebagai mursyid thariqah, tetapi kelihatan gemar memainkan alat musik?
Di sana kita akan menemukan kekaguman. Ilmullah yang ada dalam music itu sendiri. Diantaranya notnya itu hanya ada 7; do re mi fa sol la si do, do si la sol fa mi re do. Sedangkan oktafnya ada 7, suara miringnya 5, jadi ada 12. Yang memakai adalah di seliruh dunia, dan mengeluarkan lagu yang beragam. Itu merupakan satu hal yang sangat menarik.

Ketika orang mendengarkan musik, mereka bisa menangis dan tertawa, bersedih dan bersuka ria. Nah, yang berupa benda saja bisa menghasilkan efek semacam itu. Lantas bagaimana kalau kita tengah mendengar lantunan ayat Al-Qur’an sedang dibacakan? Mesti akan jauh lebih dari itu. (Ts/hly.net)

Lihat dengan Hati





Lihat dengan hati, jangan ada noda dalam pandangan kita. Ada hikamah dibalik ini semua, ada apa di balik gambar ini? temuakan dengan hati. Ok

Dita Salwa


Yah, sekarang waktunya untuk menunggu cucu yang kelima, sekarang dia baru 7 bulan dalam kandungan bundanya, mohon doa dari sahabat-sahabat semua untuk kelahiran cucu ke 5 ini, semoga mendapat kemudahan dan sehat dhohir bathin dan akhirnya dapat mendidiknya menjadi anak yang sholeh sholikhah. Namanya belum dapat, da usulan untuk cucu ke 5 ini? silahkan kirim ke 085225047315 atau taineswe@yahoo.co.id. Makasih semua.

Syaddad Fata


Syaddad Fata adalah cucu yang ke 4, dia adalah adik barunya kakak Hubu, baru kemarin malam selapanan. Dad, jangan nangis terus, nanti ganggu kakak Hubbu belajar lho. Semoga syaddad dewasa nanati menjadi Fata yang memang syaddad. Ok Dad,

Rehan Inta Kholis


Yang satu ini adalah cucu yang ke 3, Rehan pangilannya. Re, besok kalau main jangan di tanah, nanti kotor, biar tidak di ejek ma kakak Thoriq. Re, sering-sering main ke rumahe Yai ya...

Muhammad Thoriqul Ilmi





Thoriq menjadi cucu ke dua dari sebuah generasi dari Yai Suwandi. Thor, kapan mulai suka makan nasi? sebab sampai saat tulisan ini terbit, kamu masih ga suka dengan nasi. Biar BAB mu lancar, makan juga buah dan sayur-sayuran ya, minta belikan Umi ya...

Thoriq sekarang dah sekolah bermaian lho, di Umar Play Group. Dengan bu Guru Yuni. Thor, tetap ceria untuk kita semua ya.

Hubbu Fillah


Ini lah cucu pertama dari Pasuruhan Lor. Bu, jangan pernah meyerah, jadilah kakak tertua yang bisa "ngemong" adik-adiknya. Ok Bozzz.

Minggu, 25 Juli 2010

Bahagia dengan Yang Ada Sekarang



Wudhu dan Sholat


Wudlu dan Sholat

Pernahkah anda memeriksa putra-putri anda dalam hal wudlu dan sholat? Coba anda cek bagian itu, jadibukan hanya raport, rengking akademik saja yang anda harus perhatikan. Perhatikan pula keadaan tersebut yaitu praktek dan bacaan dalam wudlu dan sholat.

Menurut penelitian kecil di masa sekarang, banyak anak-anak di usia SLTP/MTs masih ada yang belum bias mengucapkan niat dan bacaan dalam wudlu ataupun sholat. Sebab ini sangat penting untuk pertumbuhan ruhani putra-putri kita. Di akhirat nanti yang pertama kali di tanyakan oleh malaikat Allah adalah sholat, bukan matematika, bukan IPA, bukan manajemen, bukan politik, tetapi sekali lagi SHOLAT.

Mari perhatian dan perduli dengan hal-hal tersebut. sebelum melakukan perhatian di hal-hal lain. Pendidikan agama sangat membantu dalam era sekarang ini. Yang mana maksiat merajalela. Mari kita bentengi bersama-sama putra-putri kita dari hal-hal buruk dunia.

Jangan pernah menyerah, berusaha untuk yang terbaik bagi putra-putri kita untuk dunia dan akhirat keluarga kita. Bentengi dirimu, keluargamu dari api neraka.

Syarat Wudlu :
1. Islam
2. Mumayiz
3. Tidak berhadas besar
4. Dengan air yang suci dan menyucikan
5. Tidak ada yang menghalangi sampainya air ke kulit.

Hal ini terinspirasi setelah kami keluar dari sebuah kelas, dengan pelajaran Praktek Ibadah.

Wallahu’alam.
Salam pereubahan.

Noor Maulida " Nonix" , Berjuanglah Selalu


Noor Maulida “ Nonik”

Ini adalah seorang yang tegar, di tengah kesendiriannya. Orang yang tidak pernah menyerah dengan keadaan. Walau aral emlintang di depan jalannya, dia tetap optimis melaluinya.

Hal yang nyata terjadi dalam jalan hidupnya saat ini adalah dia akan mengikhlaskan satu waktunya untuk sang adik tercinta, yang dalam waktu dekat ini akan melaksanakan ikatan perkawinan.
Tewrpancar dengan jelas keikhlasan sang kakak untuk suatu tantangan yang satu ini di dalam wajahnya. Tetap semangat selalu menemani jalan hidupnya.

Ada sesuatu yang butuh perhatian, bahwa dia walau dalam keramaian dia merasa sepi, sebab ”ayahnya” berada di Jawa Timur. Dan sang Ibu yang telah melahirkannya berada di Kudus tercinta.
Satu lagi untuk perbaikan yang harus di lakukannya adalah merubah sikapnya untuk lebih membumi dengan alam. Mengalirlah dengan alami.

Jangan pernah menyerah, don’t give up. Kamu tidak selamanya sendiri.

Kisah ini dari tanah Jawa bagian tengah, tepatnya di Loram Jati Kudus. Di sarikan oleh Dita Salwa “lebah indah”.
Salam perubahan.

Komite MTs. Nu Hasyim Asy'ari 1 Kudus, KH. Drs. Muchid


K. Muhid Kudus

Pengalaman kerja dari teman perjuangan. Yaitu jangan pernah menolak amanat tugas dari seorang kepala, apa lagi dalam pegawai negeri. Jangan pernah menolak, sebab sekali menolak kalian akan tidak akan di pakai lagi dalam segala hal. Kaciaan kan jika ini terjadi. Makane jangan menolak ea.

Jangan pernah buat aturan sendiri dalam bekerja bersama kepala, sebab mereka yang berkuasa. Juka ingin memiliki peraturan sendiri jadilah wiraswasta yang tangguh.

Hal ini disampaikan oleh K. Muhid, Kepala Komite MTs. NU Hasyim Asy’ari I Kudus.

Sumiah SR Sahabat yang Menyenangkan :-)


Sumiah SR

Sahabat kita yang satu ini adalah salah satu alumni dari SMU 1 Kudus. Dengan kecerdasan dan kegigihannya dia sekarang menghuni disalah satu kantor ter populer di Kudus, yaitu duduk dalam jajaran di Mapenda Kantor Kementrian Agama di Kudus.

Sumiah Siti Romlah nama lengkapnya, jika sampai sekarang tidak berubah  bagi teman-teman yang pernah dekat dengannya/ yang pernah berteman dengannya pasti akan selalu ingat dengan kecerian dan kecerdasannya dalam bersahabat.

Mbak Miah panggilan yang sering terucap dari para sahabatnya. Semoga selalu ceria dengan sikapnya yang selalu lowprofile. Mbak Miah salam dari sahabatmu yang sedikit terlupakan 
Masih ingat dengan bangau terbangnyakan? samapai dimana bangau itu terbang ea... kok ga pernah lagi mampir di gubug kita? Why? what happen?

Salam perubahan dari Salwa Dita ”lebah indah”

Ali Sofyan, S.Ag Kepala MTs. NU Hasyim Asy'ari 1 Kudus


Ali Sofyan, S.Ag

Sosok yang satu ini adalah termasuk orang yang penuh semangat perjuangan, dari nol perjuangannya sampai saat ini menempatkan dirinya sebagai Kepala Madrasah MTs. NU Hasyim Asy’ari I Kudus.

Hal ini tidak terlepas dari sikapnya yang lowprofile dalam kepemimpinan dan gaya hidupnya. Kenyataan yang terjadi dalam lingkungan kerjanya yaitu di Madrasah, dimana para rekan kerja/guru serta karyawan beliau betah berlama-lama gabung dalam tim kerja. Hampir tak ada jarak anatar kepala dan anak buah. Hal ini yang menjadikan sosok kepala yang satu ini selalu dapat diterima di tempat mana pun.

Sabtu, 24 Juli 2010

Galaksi

Oleh Tain Salwa
Apakah Galaksi Itu ?‎
Teman-teman pernah mendengar kata "Galaksi" ? Kalau belum silahkan membaca penjelasan lengkap berikut ‎mengenai galaksi dan bentuk-bentuknya. Dalam ilmu astronomi galaksi diartikan sebagai suatu sistem yang terdiri dari ‎bintang-bintang, gas dan debu yang amat luas, dimana anggotanya mempunyai gaya tarik menarik (gravitasi). Matahari ‎bersama-sama 9 buah planet yang mengitarinya merupakan anggota dari sebuah galaksi yang diberi nama Galaksi Bima ‎Sakti.‎
Galaksi Bima Sakti ‎
Galaksi kita termasuk galaksi spiral dan berbentuk seperti cakram, garis tengahnya kira-kira 100.000 tahun ‎cahaya (30.600 pc). Bintang yang lebih tua ditemukan di pusat tonjolan dengan ketebalan 20.000 tahun cahaya (6.100 ‎pc). Bintang yang lebih muda ditemukan di lengan spiral. Pusat galaksi berada dalam gugusan bintang sagitarius. Kutub ‎utaranya di Coma Berenices, Kutub selatanya di Sculptor. Matahari ada di sudut dalam lengan spiral CarinaCygnus kira-‎kira 32.000 tahun cahaya (9.800 pc) dari pusat galaksi. Diperkirakan galaksi berumur 12-14 biliun tahun dan terdiri dari ‎‎100 biliun bintang. ‎
Untuk membayangkan bagaimana kira-kira bentuk galaksi kita, kita dapat membayangkan dua buah telur mata ‎sapi yang bagian bawahnya disatukan. Istilah tahun cahaya menggambarkan jarak yang ditempuh oleh cahaya dalam ‎waktu satu tahun. Dengan kecepatan 300.000 km/s, dalam waktu satu tahun cahaya akan menempuh jarak sekitar 9,5 ‎juta juta kilometer. Jadi satu tahun cahaya adalah 9,5 juta juta km. Ini berarti garis tengah galaksi kita sekitar 100.000 x ‎‎9,5 juta juta km, atau 950 ribu juta juta km (950 diikuti oleh 15 buah nol di belakangnya). Untuk memudahkan ‎perhitungan, maka digunakan satuan jarak yaitu tahun cahaya. Dengan satuan ini, tebal bagian pusat galaksi kita sekitar ‎‎10.000 tahun cahaya. ‎
Lalu, di mana letak Matahari kita? Matahari terletak sekitar 30.000 tahun cahaya dari pusat Bima Sakti. ‎Matahari bukanlah bintang yang istimewa, tetapi hanyalah salah satu dari 200 milyar buah bintang anggota Bima Sakti. ‎Bintang bintang anggota Bima Sakti ini tersebar dengan jarak dari satu bintang ke bintang lain berkisar 4 sampai 10 ‎tahun cahaya. Bintang terdekat dengan matahari adalah Proxima Centauri (anggota dari sistem tiga bintang: Alpha ‎Centauri), yang berjarak 4,23 tahun cahaya. Semakin ke arah pusat galaksi, jarak antar bintang semakin dekat, atau ‎dengan kata lain kerapatan galaksi ke arah pusat semakin besar. ‎
Bima Sakti bukanlah satu-satunya galaksi yang ada di alam semesta ini. Dalam alam semesta, ada begitu ‎banyak sistem seperti ini, yang mengisi setiap sudut langit sampai batas yang bisa dicapai oleh telekop yang paling ‎besar. Jumlah keseluruhan galaksi yang dapat dipotret dengan teleskop berdiameter 500 cm di Mt. Palomar mungkin ‎sampai kira-kira satu milyar buah galaksi. Maka tidak salah jika kita mengira bahwa jika kita mempunyai teleskop yang ‎lebih besar, kita akan dapat melihat jauh lebih banyak lagi. ‎
Sebelum kita memiliki metode pengukuran jarak yang cukup baik, para astronom mengira Bima Sakti adalah ‎keseluruhan dari alam semesta. Bercak-bercak cahaya yang tampak di langit pada mulanya diklasifikasikan sebagai ‎nebula (kabut), yang juga adalah anggota Bima Sakti. Pada waktu itu, dikenal ada dua macam nebula, yaitu nebula gas ‎dan nebula spiral. Adalah Harlow Shapley dan George Ellery Hale, dua orang astronom yang amat berjasa membangun ‎pengertian kita tentang galaksi. Shapley inilah yang mengembangankan metode untuk mengukur jarak yang diterapkan ‎untuk mengukur diameter Bima Sakti. ‎
Sedangkan Hale amat besar perannya dalam pengembangan teleskop-teleskop besar, yang digunakan untuk ‎pengamatan bintang-bintang dan nebula. Atas jasa mereka sekarang kita tahu bahwa yang semula disebut nebula spiral ‎itu adalah galaksi yang juga seperti Bima Sakti, terdiri dari ratusan juta sampai milyaran bintang, dan berada amat jauh ‎dari kita, jauh di luar Bima Sakti. Dan melalui jalan yang telah mereka rintis, kita menyadari bahwa Bima Sakti ‎hanyalah satu dari begitu banyak galaksi-galaksi yang bertebaran di alam semesta yang maha luas ini. ‎

Bentuk galaksi ‎
Secara garis besar, menurut morfologinya, galaksi dibagi menjadi 3 tipe, yaitu: tipe galaksi spiral, galaksi elips, ‎dan galaksi tak-beraturan. Pembagian tipe ini berdasarkan bentuk / penampakan galaksi-galaksi tersebut. Galaksi-galaksi ‎yang diamati dan dipelajari oleh para astronom sejauh ini terdiri dari sekitar 75% galaksi spiral, 20% galaksi elips, dan ‎‎5% galaksi tak beraturan. Namun ini bukan berarti galaksi spiral adalah galaksi yang paling banyak terdapat di alam ‎semesta ini. ‎
Sesungguhnya yang paling banyak terdapat di alam semesta ini adalah galaksi elips. Jika kita mengambil volume ‎ruang angkasa yang sama, kita akan menemukan lebih banyak galaksi elips daripada galaksi spiral. Hanya saja galaksi ‎tipe ini banyak yang amat redup, sehingga amat sulit untuk diamati. ‎
‎1.‎ Spiral
Galaksi spiral merupakan tipe yang paling umum dikenal orang. Mungkin karena bentuk spiralnya yang indah itu. Jika ‎kita mendengar kata galaksi, biasanya yang terbayang adalah galaksi tipe ini. Galaksi kita termasuk galaksi spiral. ‎Bagian-bagian utama galaksi spiral adalah halo, bidang galaksi (termasuk lengan spiral), dan bulge (bagian pusat ‎galaksi yang menonjol). Anggota galaksi spiral adalah bintang-bintang muda dan tua. Bintang-bintang tua terdapat ‎pada gugus-gugus bola yang tersebar menyelimuti galaksi. Gugus bola adalah kumpulan bintang-bintang yang ‎berjumlah puluhan sampai ratusan ribu bintang yang lahir bersama-sama, mengumpul berbentuk bola. Gugus-gugus ‎bola inilah yang membentuk halo bersama sama dengan bintang-bintang yang tidak terdapat di bidang galaksi. ‎Bintang-bintang muda terdapat di lengan spiral galaksi yang berada di bidang galaksi. Bintang-bintang muda ini ‎masih banyak diselimuti materi antar bintang, yaitu bahan yang membentuk bintang itu. Bulge pada galaksi spiral ‎adalah bagian yang paling padat. Pada Bima Sakti, pusat galaksi terletak di arah Rasi Sagittarius, tetapi kita tidak ‎dapat mengamatinya dengan mudah, karena materi antar bintang banyak menyerap cahaya yang berasal dari pusat ‎galaksi itu. Galaksi spiral berotasi dengan kecepatan yang jauh lebih besar dari galaksi elips. Kecepatan rotasinya ‎yang besar itulah yang menyebabkan galaksi ini memipih dan membentuk bidang galaksi. Besar kecilnya kecepatan ‎rotasi pada galaksi spiral ini bergantung pada massa galaksi tersebut. Kecepatan rotasi tiap bagian galaksi spiral ‎sendiri tidaklah sama. Semakin ke arah pusat galaksi, kecepatan rotasinya semakin besar. Contoh lain galaksi spiral ‎selain dari Bima Sakti adalah galaksi Andromeda. Andai saja kita bisa melihat galaksi Bima Sakti dari luar, kita akan ‎melihatnya seperti bentuk galaksi Andromeda ini. Ukuran galaksi Andromeda ini sedikit lebih besar dari Bima Sakti. ‎Galaksi Andromeda bersama-sama dengan Bima Sakti termasuk galaksi spiral raksasa. Jarak galaksi Andromeda ini ‎sekitar 2,5 juta tahun cahaya. Untuk mengarungi jarak sejauh itu, cahaya memerlukan waktu 2,5 juta tahun. Ini berarti ‎cahaya yang kita terima dari galaksi ini adalah cahaya yang dikirimnya 2,5 juta tahun yang lalu yang menggambarkan ‎keadaan galaksi tersebut pada waktu itu. Jarak yang merentang antara Bima Sakti dan Andromeda sejauh 2,5 juta ‎tahun cahaya itu dalam ukuran astronomi masih terhitung dekat. Jarak ke galaksi-galaksi lainnya jauh lebih fantastis. ‎Bahkan ada yang sampai milyaran tahun cahaya. ‎
‎2.‎ Elips
Sesuai dengan namanya, penampakan galaksi ini seperti elips. Tapi bentuk yang sebenarnya tidak kita ketahui dengan ‎pasti, karena kita tahu apakah arah pandang kita dari depan, samping, atau atas dari galaksi tersebut. Yang termasuk ‎tipe galaksi ini adalah mulai dari galaksi yang berbentuk bundar sampai galaksi yang berbentuk bola pepat. Struktur ‎galaksi tipe ini tidak terlihat dengan jelas. Galaksi elips sangat sedikit mengandung materi antar bintang, dan ‎anggotanya adalah bintang-bintang tua. Contoh galaksi tipe ini adalah galaksi M87, yaitu galaksi elips raksasa yang ‎terdapat di Rasi Virgo. ‎
‎3.‎ Tak beraturan, Galaksi tak beraturan adalah tipe galaksi yang tidak simetri dan tidak memiliki bentuk khusus, tidak ‎seperti dua tipe galaksi yang lainnya. Anggota dari galaksi tipe ini terdiri dari bintang-bintang tua dan muda. Contoh ‎dari galaksi tipe ini adalah Awan Magellan Besar dan Awan Magellan Kecil, dua buah galaksi tetangga terdekat Bima ‎Sakti, yang hanya berjarak sekitar 180.000 tahun cahaya dari Bima Sakti. Galaksi tak beraturan ini banyak ‎mengandung materi antar bintang yang terdiri dari gas dan debu-debu. ‎

Kamis, 22 Juli 2010

Berpulang Ke Haribaan Allah SWT


Innalillahi, wainnailairojiun.

Telah berpulang ke haribaan Allah Azza Wajala, beliau :

KH. Ma'ruf Irsyad

Pada Hari Kamis Legi
Tanggal 22 Juli 2010
pada jam 10.50 WIB

Pemakan pada hari yang sama pada jam 16.00 WIB

SEmoga segala amal dan perjuangan beliau duterima Oleh Allah SWT.

Rabu, 21 Juli 2010

Masjid Baitul Makmur Pasuruhan Lor

Masjid Baitul Makmur Pasuruhan Lor

Temapt sujud bagi umat islam di Pasuruhan Lor ini memang megah, setelah mengalami renovasi disana – sini. Pengurus yang baru juga mempengaruhi perubahan kebijakan di dalam kegiatan masjid. Selamat kepada pengurus yang baru, di bawah kepemimpinan Bp. Madekun. Semoga lebih baik dalam menjalankan kebijakan.

Ada yang perlu dirubah dalam pelaksanaan sholat berjama’ah, yaitu tentang shof sholat. Yang masih kurang rapat dalam berdiri berjamaah. Lebih-leboih terlihat jelas ketika sholat jumu’ah, banyak shof yang masih luang, bukan rapat lagi. apalagi ada juga shof sholat yang kosong 1-2 orang.

Solusi sedikit dari salah satu makmum masjid ini, Abdillah, mohon para imam sholat menyediakan sedikit waktu sekitar setengah menit untuk merapatkan shof, baik dengan ucapan maupun mengatur langsung.
Masukan yang perlu di apresiasikan tentunya. Tau mungkin di abaikan?
Wallahu’alam.
Salam perubahan.

Tabloid Gratis di Kudus


Tabloid Bumi Gratis di SMK Ma’arif

Apa yang terjadi dengan tbloid Bumi? Ketika belum laku di jual dalam seminar di SMK di Kudus, bersama DR. Said Agil Sirajd, buletin di bagi GRATIS. Apakah hal ini membuktikan bahwa warga kita tidak punya dana untuk membeli tulisan? atau memang waraga kita belum suka membaca? mari bertanya pada rumput yang bergoyang.
he...

Atau mungkin ada pemikiran lebih baik di bagi gratis dari pada macet di loper-loper yang tidak bertanggung jawab. Gus Adib dalam hal ini lebih paham. Info Bumi gratis di Ma’arif dari Sahabat Hidayat Nor Jati.

Semoga pejuang di BUMI dapat mengevaluasi kejadian tersebut, untuk perbaikan Bumi kedepan. Sebelum permasalahan-permasalahan yang baru akan datang bertubi-tubi.

Wallahu ’alam.
Salam perubahan.

Madrasah Penuh Barokah di Kudus


PROFIL
MTs.NU HASYIM ASY’ARI I KUDUS
TAHUN PELAJARAN 2009 / 2010


1. IDENTITAS MADRASAH
a. Nama Madrasah : MTs.NU Hasyim Asy’ari I Kudus
b. Alamat
- Jalan : Mayor H. Basuno No. 17
- Desa / Kelurahan : Sunggingan
- Kecamatan : Kota
- Kabupaten : Kudus
- Propinsi : Jawa Tengah
- Kode Pos : 59317

c. NSM : 212.33.19.02010
d. NPSN : 20317730
e. Tahun Berdiri : 1974
f. Nomor Telepon : (0291) 441250
g. Alamat Email : mtsnu_hasyimasyari01@yahoo.co.id
h. Jarak dengan Pusat Kota : 2 km
i. Status : Terakreditasi
No SK :
j. Kelompok Kerja Madrasah : MTs.N Kudus
k. Waktu Belajar : Pagi Hari dimulai jam : 07.00 s.d 13.00
Libur hari Jum’at
l. Kurikulum : Depag & Lokal
m. Status Tanah : Milik sendiri
n. Status Bangunan : Permanen
o. Organisasi Penyelenggara : BPPMNU Hasyim Asy’ari Kudus
p. Jumlah Guru : 25 Orang
q. Jumlah Karyawan : 8 Orang
r. Jumlah Siswa : 77 Orang

2. VISI, MISI DAN TUJUAN MADRASAH

A. VISI

” TERAMPIL DAN BERPRESTASI BERASARKAN IMAN DAN TAQWA ”

B. MISI

a. Melatih dan mengembangkan potensi siswa secara optimal
b. Menyelenggarakan pendidikan yang berkualitas dalam pencapaian prestasi akademik dan non akademik
c. Menanamkan nilai-nilai Islam Ahlussnnah Wal Jama’ah dalam menjalankan ibadah dan perilaku sehari-hari

C. TUJUAN

1. Mengoptimalkan proses pembelajaran dengan menggunakan pendekatan Pembelajaran Aktif ( PAKEM dan CTL )
2. Mengembangkan potensi akademik, minat dan bakat siswa melalui layanan bimbingan dan konseling serta kegiatan extra kurikuler.
3. Membiasakan perilaku Islami di lingkungan madrasah
4. Meningkatkan prestasi akadmik siswa dengan nilai rata-rata 7,5
5. Mneingkatkan prtasi non akademik siswa di bidang seni dan lahraga lewat kejuaraan dan kompetisi.

Pecinta Buku di Kudus


Ini salah satu orang yang suka dengan buku, suka baca dan penuh pengertian pada buku. Dia adalah Dina Salwa Dita, Lahir di Loram Kulon, sekarang menetap di Pasuruhan Lor. Salwa, tetaplah belajar untuk hidup yang lebih baik.

Perpustakaan MTs. NU Hasyim Asy'ari I Kudus


Perpustakaan MTs. NU Hasyim Asy’ari I Kudus

Sebagai ruh di madrasah ini yaitu perpustakaan, yang mana mdrasah tidak lepas dari BUKU. Jadi siswa jangan sampai terlepas dari buku. Dan diarahkan selalu ke perpus untuk bergelut dengan buku agar otak tidak cepat beku.

Salah satu program di perpus MTs. NU Hasyim Asy’ari I yaitu di setiap bulan di adakan iuran rutin untuk membeli buku. Besar iurannya adalah 500,-. Yang hasilnya nanti akan di belikan buku oleh siswa sendiri. Dengan bergilir dari mulai kelas VII-IX.

Hal ini di dasari karena koleksi buku di perpus ini masih jauh dari keinginan madrasah, terutama Kepala Perpus, Tain Salwa.
Bagi sahabat- sahabat semua yang ingin menyum,bangkan buku untuk perpus di mdrasah kami silahkan hub. 085225 047315 atau datang langsung ke MTs. NU Hasyim Asy’ari I Kudus, yang beralamat di Jl. Mayor H.Basuno 17 Sunggingan Kudus.

Pak Presiden, Bp. Susilo Bambang Yudhoyono, mohon bantuan buku untuk perpus madarasah ini. Sebab dari kpresidenan kelihatanya sudah banyak menerbitkan buku-buku yang baik, banyak motivasinya untuk generasi penerus Indonesia di Kudus ini.

Salam perubahan.

Majalah At Turast


Majalah Atturast, Majalah Pegon Pertama di Indonesia

Menambah khsanah baru di dunia penerbitan majalah, sekarang hadir dari pondoknya KH. Maemun Zubair. Cukup luxs dalam tampilan majalah ini, pilihan kertas yang baik serta gambar yang menarik terlebih yang membuat menarik adalah tulisan dalam majalah ini menggunakan huruf arab pegon berbahasa Indonesia.

Selamat untuk para pejuang di majalah ini, semoga dapat bertahan di tengah panasnya persaingan ini, juga perjuang untuk menumbuhkan minat baca para warga NU dan warga Indonesia. Jangan pernah menyerah.

Selamat untuk beliau KH. Maemun Zubair sebagai Bapak Pegon Dunia, semoga dapat membumikan huruf arab pegon di Bumi Indonesia ini Khususnya. Selamat Kyai, kami selalu nderek panjenengan.

Wallahu’alam.
Salam perubahan.

Ansor Jati mencari Dana


Donatur Ansor Jati Kudus


Akhirnya Ansor Jati Kudus telah menetapkan iuran penfgurus sebesar 2000,- tiap bulannya. Hal ini di harapkan dapat menjadi tali ikatan bagi para pengurus Ansor Jati. Supaya kedepan juga para pengurus selalu merasakan memiliki Ansor dengan tiap bulan ikut memberi donatur tersebut, walaupun tidak banyak nominalnya. Hal ini di sampaikan Sahabat Muhtamat dalam rapat pengurus pada tanggal 19 Juli 2010 di kediaman Sahabat Sirojul Munir Jati Wetan.

Jadi bukan hanya uang untuk organisasi yang diharapkan dalam organisasi ini tetapi eksisitensi para pengurus dan anggota di setiap kegiatan Ansor Jati yang lebih di harapkan. Apalah arti uang sebesar 2000,-?

Wallahu’alam.
Salam perubahan. Selalulah bergerak untuk Ansor NU.

Ketua PBNU ke Kudus


Dr. Said Agil Sirajd ke Kudus

Ketua PBNU terpilih Dr. Said Agil menghadiri sekolah-sekolah swasta yang sudah besar di Kudus. Dengan membagi-bagikan dana untuk pembangunan sekolah-sekolah itu. Sebut saja SMK Ma’arif mendapat 25 Jeti, Benarkah? coba Tanya pada pesserta seminar saat itu. Hadir ke Banat mendapat Berapa? Tanya aja pada yang mendapat bantuan. Hal ini terlontar dari para pejuang-pejuang di mdrasah-mdrasah kecil di Kudus.

Pak Said mohon dapat memberi bantuan yang merata kepada mdrasah-madrasah lain, bila ingin melihat mdrsah yang kecil-kecil di Kudus terlihat megah sejajar dengan Sekolah-sekolah yang di miliki saodara tua kita” Kang Muh”.

Pak Said, selamat atas jabatannya. Jangan main politik lagi ea, bawa NU ini ke kehidupan yang lebih baik di zaman edan ini. zaman dimana banyak politik dan uang membeli warga NU yang katanya punya anggota terbesar. Pak Said selamat, doa kami di Kudus untuk jenengan, semoga pertolongan Allah selalu bersama jenengan dan NU.

Wallahu ‘alam.
Salam perubahan.

Balita Ajaib, M. Thoriqul Ilmi


Thoriq 2,5 th Sudah Dapat Menghafal Surat-surat Juz Amma’

Malam ba’dal magrib, seorang anak kecil bernama Muhammad Thoriqul Ilmi 2,5 th, di Pasuruhan Lor 372, dapat melafalkan Surat dalam Juz Amma’ dengan hafalan tentunya , diantaranya surat al ihlas, al falaq, al Kaustar, an Nashr, al Ashr, al Fatihah dll. Serta doa sesudah belajar/mengaji dia dapat mengucapkan dengan baik.

Hal ini di dukung oleh usaha perjuangan orang tuanya, serta di dukung lingkungan yang mendukung. Selamat untuk ananda Thoriqul Ilmi, semoga kedepan lebih baik lagi dalam mendapatkan dan mengamalkan ilmu.
Ilmu yang tidak diamalkan ibarat pohin yang tidak berbuah. Thor, diamalkan ya ilmu yang didapat, jangan pernah menyerah, Allah SWT selalu bersama kita.

Buletin BUMI NU Kudus


Buletin Bumi NU Kudus

Sudah 3 kali terbit, walau terbitan yang ke tiga ini melalui proses yang sangat melelahkan. Dengan kegigihan teman2 semua di Redaksi Bumi bulletin ini tetap “memaksakan” terbit.

Gus Qomar (Qomarul Adib) sangat bersemangat dengan terbitnya bulletin ini, sebab kata beliau bulletin ini bukan hanya masalah laku tidaknya, tetapi lebih dari itu bulletin ini membawa muatan yang khusus untuk sampai ke masyarakat bawah.

Kelemahan di bulletin ini adalah eksisitensinya dalam jadwal penerbitan yang tidak pasti, sebab masyarakat bawah ingin tepat waktu dalam mendapatkan info. Yang pastinya masyarakat tidak ingin mendapatkan info yang basi. Hal ini disampaikan salah satu penikmat tulisan NU, Ta’in Salwa yang bertempat tinggal di Desa Pasuruhan Lor Jati Kudus.

Wallahu’alam.
Salam Perubahan.

Bazar Expo NU Kudus


BAZAR EXPO 2010 PC. NU KUDUS

Bazar dalam rangka harlah NU kali ini banyak peserta yang mengikuti, diantaranya stand yang menghadirkan berbagai macam buku, mulai dari buku untuk anak-anak sampai buku untuk orang dewasa. Stand ini di kelola oleh Ansor NU Kudus bareng La Tansa Toko Buku.

Acara ini berada di halaman SMA Al Ma’ruf Kudus, pada tanggal 17-18 Juli 2010. Walau terkesan bazar untuk kalangan nahdliyin tetapi sesungguhnya bazar kali ini di buka untuk umum. Hal ini terjadi karena keamanan bazar adalah Banser yang membuat keamanan terlalu ketat. Ini Masukan untuk banser, “tolong jangan berdiri/duduk persis di depan gerbang jalan menuju bazar, sebab itu berarti menutup jalan bagi mereka yang mau datang ke Bazar.” kata M.Taufiqurrohman, pengunjung bazar.

Semoga kedepan lebih baik lagi dalam penanganannya. Selamat harlah NU, semoga NU lebih dewasa lagi dalam menghadapi segala tantangan dal;am berorganisasi.
Wallahu ’alam.
Salam Perubahan.

Ansor NU atau GP Ansor?


Ansor NU atau GP Ansor?

Untuk organisasi di banom NU yang satu ini memang uniq, sebab hanya Ansor saja yang tidak membawa embel-embel NU di belakang nama organisasinya. Coba kita lihat, Muslimat NU, Fatayat NU, IPNU, IPPNU. Hanya Ansor yang masih fresh tanpa NU.

Hal ini yang akan di harapkan oleh NU, bahwa Ansor juga harus menambah NU di belakang Ansor. Alasannya ya coba di klik ke KH. Said Agil. Sahabat Saifullah Yusuf semoga tidak terlalu pusing untuk menambahkan NU itu. Sebab yang mengharapkan adalah NU, walaupun Ansor memiliki PD/PRT sendiri. Atau kan Ansor akan membuat NU Muda?
Wallahu’alam.
Salam perubahan.

Kamis, 15 Juli 2010

Wali Kelas VII A MTs. NU Hasyim Asy'ari 1 Kudus


Tanggung jawab baru dan tugas baru, di tahun pelajaran 2010/2011.Semoga dapat menjalankan dengan penih dedikasi dan tanggung jawab. Selamat kepada Bp. Ta'in Suwandi Dita Salwa, di pundak mu anak-anak itu membutuhkan bimbingan.
Salam perubahan.
Bagaimana dengan anda?